Tips Memilih Pasangan Bercinta





Menikah bukanlah mengikat hubungan untuk satu atau dua hari untuk satu atau dua tahun tapi seperti yang di doakan untuk penganten baru hubungan ini di harapkan bisa langgeng sampai tua atau sampai meninggal dunia.

Karena sejatinya pasangan hidup kita pulalah yang akan menemani kita di akhirat kelak, jika kedua duanya sama-sama bertaqwa.

pejagailmu.blogspot.com



Berikut tips memilih pasangan kita. 
1.   Pilihlah karena agamanya

Baik dari seiman dengan kita kemudian kualitas bergamanya. Seperti sabda rasululloh dalam sebuah hadits :

Dari Abu Hurairah radliyallahu ‘anhu dari Nabi Shallallahu ‘Alaihi Wa Sallam, beliau bersabda : “Perempuan itu dinikahi karena empat perkara, karena hartanya, keturunannya, kecantikannya, dan karena agamanya, lalu pilihlah perempuan yang beragama niscaya kamu bahagia.” (Muttafaqun ‘Alaihi)

Begitu pula untuk laki-laki dipilih karena kekuatan agamanya.

2.  Pilihlah pasangan yang baik akhlaknya.

Karena sebuah keluarga akan menjadi contoh atau teladan bagi anggota keluarga yang lain

 Allah berfirman :
“Wanita-wanita yang keji adalah untuk laki-laki yang keji, dan laki-laki yang keji adalah buat wanita-wanita yang keji (pula), dan wanita-wanita yang baik adalah untuk laki-laki yang baik, dan laki-laki yang baik adalah untuk wanita-wanita yang baik (pula) … .” (QS. An Nur : 26)

3. Pilihlah pasangan yang lembut dan penyayang

Ini agar masalah KDRT atau kekerasan dan kedzaliman terjadi di kluarga yang akan kita bangun

4.  Pilihlah pasangan yang subur.

Bagaimana cara melihat criteria ini? Lihat keluarganya. 

5. Pilihlah pasangan yang menyenangkan dan meneduhkan

Tujuan menikah adalah untuk melepaskan segala kegalauan dan kegundahan , jadi kalau kita memilih pasangan yang meresahkan kita itu akan membuat kita menderita.

6.  Pilihlah pasangan yang mampu memenuhi hak dan kewajiban.

Ini bertujuan agar tidak ada pihak yang merasa dirugikan atau terdzolimi karena masing masing mampu memenuhi kebutuhan-kebutuhan bersama.

7.  Pilihlah pasangan yang seimbang.

Agar tidak terjadi kesenjangan yang sangat pilihlah pasangan yang setingkat pendidikannya atau tidak berbeda jauh sehingga pola pikirnya sama dan nyambung, kemudian pekerjaan dan penghasilanppun demikian, biasanya yang bertanggung jawab dengan nafkah adalah suami jadi ini perlu dibicarakan bersama.

8.  Yakinkan diri dengan melihat calon pasangan dan sholat istikharah lah.

Karena pasangan ini yang akan menemani kita sepanjang hidup jadi kita harus yakin sejak awal, kalaupun terjadi hal-hal yang tidak sesuai keinginan kita, kita siap dengan antisipasi yang matang.

9. Bertanyalah pada teman atau kerabat dekat calon pasangan kita.

ini kita lakukan agar kita semakin yakin dan kenal calon pasangan kita, jadi meskipun kita baru tau dan kenal kita sudah paham dari bertaya pada teman dekat atau kerabat calon pasangan kita.

10.  Perhatikan juga dimana tempat kita mengenal dan dengan siapa calon pasangan kita bergaul.

Karena pergaulan akan mempengaruhi seseorang.

11.  Perbaiki diri dan berdoalah
Karena pasangan kita adalah cerminan diri kita sendiri.



pejagailmu.blogspot.comDemikian tips memilih pasangan kita,  semoga bermanfaat.(pejagailmu)